Showing posts with label car news. Show all posts
Showing posts with label car news. Show all posts

Sunday, August 31, 2014

Brabus 800 Roadster

Brabus 800 Roadster ini awalnya adalah perubahan dari Mercedes-Benz SL65AMG, dari situlah mengapa model Brabus 800 Roadster hampir mirip seperti Mercedes-Benz SL65AMG. Brabus 800 Roadster menggunakan mesin mobil M275 AMG V12 twin turbo berkapasitas 5.980 cc. Setelah mengganti sistem Biturbo terbaru dengan bermacam-macam fitur dan turbin yang terintegrasi. Penambahan turbochargers berpermorma tinggi, maka mesin yang awalnya bertenaga 604 hp dengan torsi 100Nm, sekarang mampu menyemburkan tenaga hingga 788 bhp dengan torsi 1420 Nm.

Saturday, August 30, 2014

Ferrari FF

Ferrari FF memang muncul sebagai penerus dari Ferrari Scaglietti-612grand tourer. Tapi Ferrari juga memberikan performa yang tidak kalah dengan yang dimiliki Ferrari 458 Italia sekalipun. Karakter Ferrari FF terbentuk berkat beberapa desain dan teknologi terapan dari F1. Seperti namanya, Ferrari FF (four seats and four-wheel drive) dia di beri 4 kursi untuk empat penumpang dengan ruang yang memadai. Ferrari FF juga memiliki bagasi yang cukup lebar dengan volume 450 liter. Di dalam, Ferrari FF juga memberikan hiburan untuk penumpang belakang.

Friday, August 29, 2014

Mercedes Benz G63 AMG 6x6

Produsen mobil mewah asal Jerman Mercedes Benz, resmi meluncurkan mobil Off Road Monster, yaitu Mercedes AMG G63 6 x 6. Mercedes AMG G63 6 x 6 ini tak sangat eksotis karena tidak hanya menggunakan kabin ganda dan 6 wheel drive (triple gardan) tetapi juga memberikan mesin ganas bertenaga 536 Tenaga kuda. Pada dasarnya Mercedes AMG G63 6 x 6 menggunakan CDI G320 6 x 6 yang dikembangkan khusus untuk angkatan bersenjata Australia. Mercedes AMG G63 6 x 6 memiliki dimensi raksasa, dengan panjang 5,867 mm, lebar 2,111 mm dan tinggi 2,209 mm. Berjarak  460 mm antara tanah, dijamin  Mercedes AMG G63 6 x 6  mampu 'mengangkangi' berbagai permukaan batu, parit hingga berenang di sungai.